Pioli Menantikan Respons Positif Dari Inter Milan

supportbola.org Liga ItaliaInter Milan Kekalahan harus didapatkan oleh Inter Milan saat menghadapi lawannya Hapoel Be’er Sheva di laga lanjutan Liga Europa. Menghadapi Fiorentina di laga lanjutan Liga Serie A, Inter diminta untuk lekas bangkit dari ketepurukannya.Pioli Menantikan Respons Positif Dari Inter Milan

Inter terpaksa harus tumbang di markas Hapoel Be’er Sheva, pada hari Jumat (25/11/2016) dinihari WIB yang lalu. Sempat berhasil unggul 2-0 terlebih dahulu, Inter kemudian justru harus kalah 2-3 dari lawannya tersebut. Hasil tersebut juga membuat Inter sudah dipastikan harus tersingkir di Liga Europa.

Ujian lain sudah menanti Inter di Liga Serie A. Mereka akan menghadapi Fiorentina di giornata 14 pada hari Selasa (29/11/2016) dinihari WIB, yang akan dilaksanakan di Giuseppe Meazza. Menghadapi laga tersebut, Stefano Pioli berharap Inter akan langsung bangkit untuk meraih hasil yang positif.

“Kami mengharapkan untuk mendapatkan respons langsung. Kami tampil bagus selama 45 menit pada saat malam itu tetapi kemudian harus bermain sangat buruk setelah jeda pertandingan. Saya punya sekelompok pemain yang pintar yang bisa fokus dalam 90 menit,” ujar Pioli seperti dikutip oleh Supportbola.

“Saya tidak suka fakta mengenai kami bahwa kami melepas pedal gas ketika melawan Be’er Sheva, berpikir bahwa kami sudah akan pasti menang dalam laga tersebut. Saya ingin kami bangkit dengan gaya permainan yang akan kami tunjukkan.”

“Mereka (Fiorentina) adalah tim yang top dan mereka juga kalah dalam laga lanjutan di Liga Europa jadi mereka ingin kembali ke trek positifnya, seperti sama dengan kami. Kami harus menginspirasi fans agar dapat menyulitkan lawan,” katanya menambahkan.

Inter saat ini sedang menempati peringkat sembilan klasemen sementara Liga Italia dengan koleksi 18 poin dari 13 laga yang telah dijalani. Kemenangan atas Fiorentina akan membawa Inter naik satu tingkat didalam klasemen.

Demikian informasi mengenai Pioli Menantikan Respons Positif Dari Inter Milan.

BACA JUGA>> Enrique Mengabaikan Rekor Buruk Barca Saat Bertandang Ke Anoeta