Support Bola, Liga Inggris – Penyerang Chelsea, Diego Costa sebelumnya mengatakan bahwa dirinya tidak akan berhenti mencetak gol dan memberikan assist kepada rekannya untuk mencetak gol dalam pertandingan. Penampilan Costa sangat gemilang pada musim ini bersama Chelsea dan Antonio Conte dalam formasi 3-4-3 yang diterapkan Conte kepada timnya.
“Saya bermain untuk meraih kemnenangan dan mencetak gol dan itulah yang akan saya lakukan dalam setiap pertandingan. Saya tidak lupa untuk memberikan assist kepada rekan setim saya dalam setiap pertandingan.” ucap Costa kepada Support Bola.
Sampai sekarang ini Costa sudah berhasil mencetak 13 gol dan 5 assis di Liga Inggris, serta Costa menjadi pemain yang memberikan assist terbanyak dalam Liga Inggris.
“Formasi baru yang diterapkan oleh pelatih tidak mengubah penampilan saya dalam pertandingan, dimana saya akan tetap bermain seperti dengan biasanya. Berusaha untuk mencetak gol, meraih kemenangan dan membantu rekan setim saya untuk mencetak gol. Mungkin ini sebuah perubahan bagi beberapa pemain lain yang akan bermain di posisi yang sedikit berbeda” lanjut Costa.
Tidak Punya Target Pribadi, Diego Costa Akan Bawa Chelsea Menjadi Juara
Diego Costa menjelaskan bahwa dirinya tidak memiliki target pribadi untuk dirinya sendiri, Costa mengatakan targetnya untuk sekarang adalah target tim yaitu untuk membawa Chelsea menjadi juara Liga Inggris.
Costa mendapat banyak kritik dan sindiran ketika memulai musim pertama bersama Chelsea karena masa lalu Chelsea yang terkenal bermain dengan sangat agresif.
Akan tetapi untuk sekarang Costa sepertinya memberikan jawaban atas kemampuannya di musim lalu yang sangat buruk, sekarang Costa berhasil membawa Chelsea memuncaki klassemen sementara Liga Inggris dan berhasil mencetak 13 gol dalam pertandingan Liga Inggris.
“Untuk sekarang saya jauh lebaih baik, dimana saya termotivasi untuk bermain lebih baik lagi bersama tim, dan saya akan tetap bermain dengan baik dalam setiap pertandingan. Saya tidak punya target pribadi dalam hal goal atau assis, yang saya lalukan adalah mencoba untuk meningkatkan performa permainan saya” ucap Costa.
Posisi Chelsea sekarang masih menempati posisi puncak di klassemen sementara Liga Inggris dengan jumlah perolehan 49 poin dari 19 pertandingan yang sudah dijalani.