Menang Dari Las Palmas, Messi Samai Rekor Raul Gonzalez

Support Bola, Liga Spanyol – Lionel Messi akhirnya berhasil menyamai rekor Raul Gonzalez setelah berhasil mencetak gol saat bertanding melawan Las Palmas, dimana Messi berhasil mencetak gol melawan 35 tim yang berbeda di ajang La Liga dan Barcelona sendiri berhasil menang telak 5-0 tanpa balas melawan Las Palmas.

Menang Dari Las Palmas, Messi Samai Rekor Raul Gonzalez
Lionel Messi Akhirnya Bisa Menyamai Rekor Dari Raulz Gonzalez, Dimana Messi Berhasil Mencetak Gol Ke Gawang 35 Tim Yang Berbeda Dalam Ajang La Liga

Gol kedua Messi dalam pertandingan tersebut membuatnya menyamai rekor yang selama ini masih di pegang oleh Legenda Real Madrid yaitu Raul Gonzales. Rekor yang didapat oleh Raul Gonzalez adalah mencetak gol melawan 35 tim yang berbeda di ajang La Liga.

Sebelum pertandingan, Las Palmas lah salah satu tim yang belum pernah di bobol oleh Messi dalam ajang La Liga, akan tetapi sekarang Messi merasa senang karena sudah bisa mencetak gol di gawang Las Palmas dan sudah menyamai rekor dari Raul Gonzalez.

Messi sendiri tidak akan bisa memperbaiki rekor ini sampai musim baru berganti nantinya, dia barus bisa menambah panjang daftar tim yang pernah di bobolnya di La Liga jika salah satu tim promosi musim depan adalah tim yang baru bergabung dengan La Liga.

Kemenangan telak Barcelona saat ini telah memberikan sebuah kondisi segar di dalam tim karena awal pertandingan Barcelona di tahun 2017 dinilai tidak konsisten dan banyak beredar gosip mengenai kepergian dari Luis Enrique apabila Barcelona tidak menunjukkan perbaikan dalam kinerjanya.

Rekor Disamai Oleh Messi, Raul Gonzalez Merasa Sangat Senang Karena Ada Penerus Dirinya

Lionel Messi berhasil menyamai rekor yang dimiliki oleh legenda Real Madrid yaitu Raul Gonzalez dimana Messi sudah berhasil mencetak gol ke gawang 35 tim yang berbeda dalam ajang La Liga. Messi berhasil menyamai rekor dari Gonzales dalam pertandingan melawan Las Palmas di Camp Nou, dimana Messi berhasil mencetak satu gol yang membantu Barcelona berhasil meraih kemenangan telak 5-0 atas Las Palmas.

Rekor yang dicapai oleh Raul dan juga Messi sangatlah luar biasa karena membutuhkan konsistensi yang sangat luar biasa, dimana rekor semacam ini sangat dibutuhkan waktu yang lama untuk diciptakannya. Perlu diketahui, setiap musim La Liga hanya diikuti 20 tim dan setiap tahunnya hanya ada tiga tim yang berbeda yang datang melalui jalur promosi.

Raul sendiri mengatakan sangat senang karena rekornya sudah disamai oleh Messi, karena Raul sendiri yakin bahwa Messi dapat menyamai rekornya tersebut. “Saya sangat senang dengan hal ini, tidak banyak pemain yang bisa mencapai rekor tersebut. Dibutuhkan waktu yang cukup lama dan kesabaran dalam setiap pertandingan. Memang sangatlah tidak mudah untuk mendapatkan rekor ini, akan tetapi saya sendiri merasa senang karena ada orang lain yang menyamai rekor saya”, ucap Raul kepada tim Support Bola.

“Saya yakin bahwa Messi dapat melampaui rekor saya, dimana dia sendiri masih terlihat muda selama pertandingan. Saya sangat senang karena saya memiliki seorang penerus dari rekor saya” lanjut Raul.