Support Bola – Pelatih Juventus yaitu Massimiliano Allegri menegaskan bahwa keputusannya tentang masa depan dirinya sebagai pelatih di Turin tidak akan bisa di pengaruhi oleh hasil Final Liga Champions, karena banyak yang mengatakan bahwa masa depan dari Allegri ditentukan oleh hasil babak final Liga Champions saat melawan Real Madrid nantinya.
Banyak rumor yang beredar bahwa dirinya kemungkinan akan menggantikan posisi Luis Enrique untuk melatih Barcelona pada musim panas mendatang dan dirinya juga sempat dikaitkan dengan Arsenal sebagai pengganti dari Arsene Wenger. Akan tetapi direktur umum Juventus yaitu Giuseppe Moratta mengatakan bahwa timnya akan mempertahankan Allegri untuk tetap di Turin dan Banayak yang mengatakan bahwa masa depan Allegri akan banyak dipengaruhi dengan hasil final Liga Champions saat melawan Real Madrid ada awal bulan depan.
“Hasil final Liga Champions nanti tidak mempengaruhi keputusan yang saya ambilm saya sudah mengambil keputusan saya. Dalam lima tahun saya memiliki gagasan yang cukup jelas, akan tetapi saya tidak akan mengatakannya sekarang karena ini akan menyebabkan berita yang tidak jelas. Dalam sepakbola kalian bisa menjadi baik pada hari ini dan besok akan mengalami sedikit hal yang kurang bagus, akan tetapi pada akhirnya yang terpenting adalah membawa pulang hasil kerja keras kami” ucap Massimiliano Allegri.
Allegri juga menegaskan bahwa timnya harus tetapi meraih kemenangan saat melawan Bologna sekalipun mereka sudah memastikan gelar Serie A di tangan mereka. Juventus sendrii memang telah memastikan gelar Scudetto setelah mereka menang saat melawan Crotone pekan lali, dimana kemenangan itu memastikan rekor baru mereka ciptakan dengan berhasil memenangkan enam gelar scudetto beruntun.
Dan menghadapi Bologna dalam pertandingan terakhir Serie A musim ini, Allegri mengatakan bahwa akan ada perubahan dalam komposisi permainnya dan mereka mentargetkan untuk meraih kemenangan.
“Kami mentargetkan meraih kemenangan dalam pertandingan ini, kami tahu apa yang akan terjadi kedepannya. Kami memiliki permainan untuk dimainkan, yang terakhir musim ini di liga dan kami harus mencoba dan menutup kompetisi ini dengan cara terbaik dan memenangkan setiap pertandingan yang ada” lanjut Allegri.
Allegri memang diberitakan menjadi salah satu kandidat pelatih yang akan melatih Barcelona sebagai pengganti dari Luis Enrique, akan tetapi Allegri sendiri masih belum memberikan informasi lebih lanjut mengenai keputusan yang sudah dia ambil untuk musim depan. Akan tetapi, direktur olah raga Juventus sendiri mengatakan akan mempertahankan dirinya sebagai pelatih Juventus.
“Kami ingin meraih kemenangan dalam kompetisi Serie A, setelah itu kami akan istirahat pada hari minggu untuk mempersiapkan pertandingan terakhir dalam musim ini dalam ajang Liga Champions. Kami harus bisa mengalahkan Real Madrid dan merebut gelar juara Liga Champions dari tangan mereka”ucap Allegri kepada tim Support Bola.